Effectiveness Of Banana Heart Vegetables For Accelerates the Healing of Perineal Wounds

Layla Imroatu Zulaikha, LIZ and Emi Yunita, Nita and Qurratul A'yun, QA (2022) Effectiveness Of Banana Heart Vegetables For Accelerates the Healing of Perineal Wounds. Effectiveness Of Banana Heart Vegetables For Accelerates the Healing of Perineal Wounds, 10 (4). pp. 303-309. ISSN 2503-1856

[img] Text
Jurnal JNKI Sinta 3 layla.docx

Download (57kB)
Official URL: https://ejournal.almaata.ac.id/index.php/JNKI/arti...

Abstract

Latar Belakang: Proses persalinan melalui jalan lahir memiliki resiko mengalami robekan perineum, robekan perineum dapat terjadi secara spontan maupun robekan melalui tindakan episiotomy. Adanya luka perineum dapat menjadi salah satu faktor predisposisi terjadinya infeksi pada masa nifas. Berdasarkan Profil Kesehatan Indonesia Tahun 2018 luka post-partum masih menjadi kasus umum penyebab infeksi mencapai angka sebesar 80-90%. Terapi komplementer menjadi solusi yang tepat untuk mengatasi masalah kesehatan salah satu jenis keanekaragaman hayati yang dapat digunakan sebagai terapi herbal untuk mempercepat proses penyembuhan luka perineum adalah jantung pisang yang mengandung zat besi yang diperlukan untuk hidroksilasi proline, lisin, vitamin, flavonoid, dan protein dipercaya memiliki efek antioksidan yang sangat diperlukan dalam proses penyembuhan luka Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas konsumsi sayur jantung pisang untuk mempercepat penyembuhan luka perineum Metode: Penelitian ini merupakan penelitian Quasi eksperiment dengan rancangan Posttest Only Control Group kemudian dianalisis menggunakan uji non parametric yaitu uji mann whitney dan tingkat kemaknaan 0,05, untuk melihat perbedaan waktu penyembuhan luka perineum antara kelompok kontrol dan kelompok eksperimen Hasil: Berdasarkan hasil uji statistik menggunakan Mann whitney U-Test diperoleh p value 0,000 < 0,05 (α) yang menunjukkan bahwa H1 diterima dan H0 ditolak artinya terdapat perbedaan lama penyembuhan luka perineum antara responden yang mengkonsumsi sayur jantung pisang dan responden yang tidak mengkonsumsi sayur jantung pisang Kesimpulan: Jantung pisang memiliki kandungan antioksidan yang tinggi yang membuat proses penyatuan jaringan pada kedua sisi luka akibat robekan berlangsung lebih cepat. Dengan adanya hasil penelitian ini diharapkan seluruh ibu nifas yang mengalami robekan perineum dapat mengkonsumsi sayur jantung pisang secara continue hingga luka perineum sembuh

Item Type: Article
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RT Nursing
Depositing User: layla imroatu layla
Date Deposited: 25 Jul 2024 01:38
Last Modified: 25 Jul 2024 01:38
URI: http://repository.uim.ac.id/id/eprint/2323

Actions (login required)

View Item View Item